Elpiji Meledak, Satu Keluarga Luka Bakar
Pamekasan- Satu keluarga nyaris tewas setelah tabung gas Elpiji (LPG) berukuran 3 Kg meledak, Sabtu (1/9/2012) siang. Kejadian nahas ini menimpa keluarga Maridin (40), warga Dusun Nelayan, Desa Branta Pesisir, Kecamatan Tlanakan, Kabupaten Pamekasan.
Maridin dan istrinya Hosniyah (35) beserta anaknya Anas (6), terkena hempasan ledakan dan mengalami luka bakar. Beruntung, peristiwa itu tidak merenggut korban jiwa.
Informasi yang dihimpun beritajatim.com, sebelum tabung elpiji meledak, Hosniyah akan mengganti elpiji dengan yang baru. Maklum, gas elpiji yang lama telah kosong. Namun, tanpa diduga, tabung elpiji yang baru ternyata bocor.
"Seketika ada ledakan. Saya langsung pingsan tak sadarkan diri," kata Hosniyah. Diakuinya, ia mengganti elpiji karena akan memasak mie instan.
Al hasil, seluruh keluar terkena ledakan tabung elpiji. Ketiganya lantas dibawa ke puskesmas terdekat untuk mendapatkan perawatan intensif.
Anak Maridin, Anas, termasuk mengalami luka-luka cukup parah. Wajah dan seluruh tubuhnya mengalami luka bakar. Tangan kaki dan betisnya melepuh. Sementara, Maridin dan istrinya hanya mengalami luka bakar di bagian kaki dan muka.
Sumber: beritajatim.com
