|

Jimly: Semua Parpol Harus Ikut Pemilu Secara Jujur dan Adil

Jakarta - Pemilihan Presiden (pilpres) 2014 semakin dekat. Persaingan antarparpol mulai terasa hangat. Namun semua parpol tetap diminta berlaku jujur.

Ketua Dewan Kehormatan Penyelenggara Pemilu Pemilu (DKPP) Jimly Asshiddique mengatakan peta politik 2014 akan panas bagi partai politik.

"Tahun depan ini makin hangat, menjelang tahun 2014 jadi tahun panas. Jadi kita masyarakat Indonesia harus lebih siap," kata Jimly.

Jimly mengimbau agar semua partai politik yang ikut berpesta dalam demokrasi 2014 nanti bisa bersaing sehat.

"Imbauan saya semua peserta pemilu harus siap mengikuti pemilu lebih jujur dan adil," ujar mantan Ketua Mahkamah Konstitusi ini.

Jimly juga berharap penyelenggaraan pemilu bisa lebih baik dan terpercaya. Sebab, menurut Jimly, penyelenggaraan yang baik bisa meningkatkan minat masyarakat untuk turut serta dalam pemilu dan mengurangi golput.

"Karena ini untuk penyelenggaraan pemilu 2014, keterpercayaan pemilu tergantung kepercayaan penyelenggarannya," ujar Jimly. (detik.com)


Posted by IndecsOnline.com on 08.05. Filed under , . You can follow any responses to this entry through the RSS 2.0. Feel free to leave a response
Kirim Komentar Anda:
Pembaca dapat mengirimkan komentar terkait artikel yang ditayangkan. Isi komentar bukan merupakan pandangan, pendapat ataupun kebijakan www.dumaiportal.com dan sepenuhnya menjadi tanggung jawab pengirim.

Pembaca dapat melaporkan komentar jika dianggap tidak etis, kasar, berisi fitnah, atau berbau SARA. www.dumaiportal.com akan menimbang setiap laporan yang masuk dan dapat memutuskan untuk tetap menayangkan atau menghapus komentar tersebut.

0 komentar for "Jimly: Semua Parpol Harus Ikut Pemilu Secara Jujur dan Adil"

Leave a reply