39 Santri Madrasah Syamsul Ulum Sana Daya Pasean Pamekasan di Wisuda
PAMEKASAN-- Sebanyak 39 santri siswa terdiri 17 siswa Madrasah Diniyah Taklimiyah dan 22 Siswa Raudlatul Athfal Syamsul Ulum Desa Sana Daya Pasean Pamekasan malam ini (27/06) di Wisuda.
Kiai Khairul Basyar, Pengasuh MD dan RA Syamsul ulum mengemukakan bahwa 39 siswa yang di wisuda malam ini merupakan santri yang telah selesai mengikuti Studi ke-Islaman.
"39 siswa ini insya-Allah memiliki pengetahuan agama (islam) yang mumpuni dan bisa diamalkan dalam kehidupan sehari-hari" jelasnya.
Pengasuh yang kerap disapa Kiai Basyar ini berharap agar siswa-siswi yang diwisuda ini dapat mengaplikasikan ilmu yang diperoleh dari Madrasah dalam kehidupan sehari-hari.
"Para asatidz (ustadz-ustadz) telah semaksimal mungkin memberikan pengajaran dan pengetahuan keagamaan" tambahnya.
Ustadz Moh. Jaelani salah satu anggota panitia haflatul imtihan menuturkan, wisuda terhadap santri (siswa/siswi) biasa digelar setiap tahun.
"Wisuda santri Madrasah biasanya digelar serangkai dengan haflatul imtihan, imtihan sendiri digelar untuk menguji apakah santri itu sukses studi atau tidak" katanya.
Haflatul imtihan MD-RA Syamsul Ulum ini rencananya akan diakhiri dengan pengajian umum keislaman dengan menghadirkan Drs. KH. DJamali, M.Pdi dosen dakwah IAIN Sunan Ampel Surabaya.
Redaksi
